Minggu, 12 Januari 2014

Fashion untuk cewek Chubby

Hi semua pengunjung blog!untuk posting pertama ku,aku ingin memberi tips fasion (untuk cewek) yang ku dapat dari orang di sekeliling ku tentunya.Oke langsung aja ya

Fasion untuk cewek Chubby

Punya tubuh yang gemuk memang susah-susah gampang buat milih baju.Untuk kamu yang pingin tampil trendy and good looking tanpa khawatir dengan Chubby mu,berikut tips nya!

Atasan

  • Pilih atasan berleher besar dan rendah,hal ini membantu untuk memperlihatkan leher kita
  • Atasan berlengan tiga per empat paling ideal karena bisa menutupi siku dan lengan kita.Bila ingin tampil elegan pilih yang beraksen
  • Pakailah atasan sepanjang pinggul
  • Gunakan atasan berbahan ringan,nggak pas tapi gak terlalu longgar
  • Wrap blouse sangat cocok buat kita.Potongan garis diagonl nya memberi efek langsing dan tinggi.Blus berpotongan A akan membantu menyembunyikan seluit tubuh
  • Warna gelap sudah dipercaya sejak dulu untuk memberi efek langsing pada tubuh.Hitam membuat kita tampak lebih kurus.Selain hitam kamu bisa mencoba warna ungu tua,abu-abu gelap,coklat,merah marun,biru tua dan warna yang lembut.Bila ingin memakai warna derah,pilihlah warna yang tidak membuat kamu terlihat penuh.
  • Boleh memakai pakaian bertumpuk ,asalkan bahannya tipis dan tidak menambah ukuran tubuh mu.
Bawahan

  • Rok merupkan pakaian yang cocok untuk menampilkan sisi feminim kita.Kamu bisa memakai pencil skirt yang lurus dengan pnjang di bawah lutut untuk menutupi lipatan lutut bagian belakang
  • Rok mermaid selutut bisa menjadi pilihanHindari rok panjang semata kaki,karena membuat seluet tubuh memendek
  • Untuk celana panjang,pastikan bawahnya berpotongan boot atau semcutbrai untuk meninggikan seluit tubuh kita.Hindari pencil pants karena potongannya makin mengecil dan membuat betis tampak besar dan menggembung di bagian paha
Sepatu dan Sandal

  • Sepatu bulat akan membuat penampilan kita cantik karena bentuk depannya yang lebih lebar.Jaripun lebih terasa nyaman
  • Gunakan hak agak tinggi namun jangan setinggi high heels untuk menghindari nyeri di kaki akibat menahan berat tubuh kita
  • Untuk santai ,semua jenis sandal cocok untuk kita.Jangan ,lupa sesuaikan dengan warna baju ya...
Untuk posting selanjutnya mohon ditunggu ya....^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar